Instagram Reels dikenal sebagai fitur paling menarik di Instagram, dan orang-orang banyak mengunduh lalu memposting kembali reels yang mereka sukai. Dengan Instagram Reels, Anda dapat membuat video menarik berdurasi 15 detik dengan beberapa klip menggunakan katalog musik gratis dan media buatan pengguna.

Anda mungkin ingin mengunduh Instagram Reels untuk digunakan sebagai inspirasi, referensi di masa mendatang, atau mempostingnya di platform lain, tetapi Instagram tidak menyediakan fitur bawaan untuk mengunduhnya. Seperti halnya beberapa program untuk pengguna iPhone dan Android, kini pengguna PC dan Mac juga dapat menikmati dan mengunduh Instagram Reels di desktop.

Baca artikel ini untuk mengunduh dan menyimpan Instagram Reels gratis di desktop Anda.

Cara Mengunduh Instagram Reels Gratis di Komputer

Unduh Instagram Reels Menggunakan Perangkat Lunak Perekaman Layar (Loom)

Baik Anda menggunakan PC atau Mac, salah satu caranya adalah menggunakan perangkat lunak perekaman layar pihak ketiga. Salah satu di antara perangkat lunak yang bagus adalah Loom.

  1. Ikuti petunjuk berikut untuk mengunduh dan menginstal Loom gratis di desktop.
  2. Di akun Instagram Anda, buka halaman berisi Reels yang ingin Anda unduh.
  3. Kembali ke Loom lalu pilih Screen Only di sudut kanan atas aplikasi.
    Tangkapan layar Instagram Reel dengan Loom
  4. Klik Record, pilih window yang ingin Anda rekam (Instagram Reel), lalu putar Instagram Reel yang ingin disimpan.
    Tangkapan layar dasbor Reel Instagram
  5. Akhiri rekaman di Loom setelah Reel selesai diputar. Reel akan otomatis tersimpan di Loom. Anda dapat menggunakan Loom untuk mengedit video dan mengunduhnya langsung ke PC dan menggunakannya nanti.
    Tangkapan layar potong dan klip Instagram Reels Loom

Alat lain yang dapat digunakan untuk mengunduh Instagram Reels dengan cara yang sama adalah OBS Studio, dan Camtasia. Anda juga dapat menggunakan cara ini untuk mengunduh video instagram lainnya.

Unduh Instagram Reels Menggunakan Pengunduh Instagram Reels Pihak Ketiga

Jika Anda tidak ingin repot mengedit Reels setelah mengunduhnya dan ingin mempertahankan kualitas video dan suara asli, Anda dapat menggunakan Inflat dari Ingramer.

  1. Buka Instagram Reels yang ingin diunduh, salin tautannya dengan mengklik 3 titik horizontal di sudut kanan atas. Atau, cukup klik kanan pada video lalu pilih “copy link”.
    Tangkapan layar pengaturan sudut kanan atas Reel Instagram
  2. Buka Pengunduh Instagram Reels, yaitu Inflat.
  3. Tempel tautan yang Anda salin di tempat yang tersedia di bawah ini lalu klik “Download Reels”.
    Tangkapan layar unduhan Instagram Reels

Cara ini lebih mudah karena Anda tidak perlu memotong video yang diunduh sekaligus dapat mempertahankan kualitas asli video.

Jika Anda tidak menyukai Inflact dari Ingramer untuk mengunduh Instagram Reels lihat alternatif gratis berikut.

Ulasan Instagram Reels

Dengan fitur Instagram Reels, Anda dapat membuat dan mengunggah video pendek dalam jumlah tak terbatas di profil Anda. Anda dapat mengetahui pembaruan dan acara dari hampir setiap pengguna Instagram dari seluruh dunia di perangkat Anda. Dalam waktu singkat sejak dirilis, Instagram Reels telah menjadi salah satu fitur Instagram yang paling disukai.

Baik untuk tujuan bisnis maupun penggunaan pribadi, pengguna dapat mempromosikan merek dan diri mereka melalui berbagai konten – secara gratis. Selain itu, algoritme Instagram kebanyakan lebih menyukai konten video, jadi Instagram Reels benar-benar membantu Anda menjangkau lebih banyak audiens daripada postingan Instagram biasa. Meskipun saat ini tidak ada fitur bawaan untuk mengunduh Instagram Reels dan menggunakannya untuk tujuan lain, Anda dapat menggunakan cara yang saya jelaskan di atas untuk mengunduh Instagram Reels yang Anda sukai.

Fitur Instagram Reels

  • Anda dapat berinteraksi dengan audiens global yang jauh lebih besar dari pengikut Instagram Anda.
  • Buat Reel dengan suara, efek, dan musik yang ditambahkan ke dalamnya secara gratis.
  • Tersedia berbagai koleksi soundtrack.
  • Banyak filter dan stiker untuk membuat Reels.
  • Anda dapat memilih berbagai Reels unggulan sebagai inspirasi atau membuat ulang Reels tersebut.
  • Unduh Reels Anda sendiri langsung ke Rol Kamera (pustaka foto) dan gunakan di salah satu platform media sosial.
  • Bagikan Instagram Reels Anda langsung ke Facebook.

Pengunduh Instagram Reels Gratis Lainnya

VideoHunter: dengan VideoHunter, Anda dapat mengunduh video atau audio di lebih dari 1.000 situs, termasuk Instagram, YouTube, Facebook, Twitter, dll. Kualitas video VideoHunter dapat mencapai 1080p, 4K, dan bahkan hingga 8K.

4K Stogram: 4K Stogram adalah alat canggih untuk mengunduh story, video, dan foto Instagram. Alat ini dapat digunakan di berbagai platform, seperti Windows, Mac, dan Ubuntu. Terlebih lagi, dengan 4K Stogram, Anda dapat otomatis mengunduh postingan yang ada dan yang akan datang setelah berlangganan akun atau channel favorit Anda.

InstaDownload: Dengan InstaDownload, Anda dapat mengunduh semua jenis konten Instagram, termasuk video IGTV dan IG Reels. Antarmukanya juga memungkinkan Anda beralih dari satu konten ke konten lain yang ingin diunduh dengan mudah dari Instagram.

Tanya Jawab Umum

Apakah Mengunduh Reel Instagram gratis?

Ya. Dengan alat-alat di atas, Anda dapat mengunduh Instagram Reels yang Anda inginkan secara gratis. Lihat panduan di atas untuk mengunduh Instagram Reels gratis di desktop.

Apakah aman menggunakan aplikasi pengunduh Instagram Reels pihak ketiga?

Ya. Anda dapat mengunduh Instagram Reels di komputer dengan mengikuti langkah di atas. Jangan menggunakan aplikasi yang tidak tepercaya untuk mencegah perangkat Anda terpapar spyware dan virus.

Bagaimana cara menonaktifkan Instagram Reels di IG saya?

Jika Anda terganggu dengan Instagram Reels, satu-satunya cara untuk melewatkan Reels adalah menggunakan Instagram melalui situs resmi Instagram. Dengan demikian, Anda dapat melihat feed tanpa harus melihat Reels sama sekali.

Unduh Instagram Reels sekarang!